Peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke – 77 Tahun 2022 secara daring melalui Zoom Meeting

Jum’at, 19 Agustus 2022, bertempat di Media Center Pengadilan Agama Banyuwangi, Ketua Pengadilan Negeri Banyuwangi – Bapak H. Moehammad Pandji Santoso, SH., MH didampingi oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Banyuwangi – Bapak I Wayan Sukradana, SH., MH, Panitera Pengadilan Negeri Banyuwangi- Bapak R.M. Chairoel Fathah, SH., M.Hum dan Sekretaris Pengadilan Negeri Banyuwangi – Ibu Linda Kusumawati, SH bersama Ketua Pengadilan Agama Banyuwangi, Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris Pengadilan Agama Banyuwangi mengikuti rangkaian kegiatan peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke – 77 Tahun 2022 secara daring melalui Zoom Meeting.
Adapun rangkaian acara pada peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke – 77 yaitu diawali dengan Peluncuruan Aplikasi e-Prima dan e-Berpadu. Kemudian dilanjutkan dengan Penyerahan Anugerah Peradilan, Pengumuman Duta Peradilan dan diakhiri dengan Pemutaran Film “Pesan Bermakna”.

DIRGAHAYU MAHKAMAH AGUNG KE – 77
BANGKIT BERSAMA, TEGAKKAN KEADILAN